Pernah mencoba menjalankan regedit di Windows XP terus yang keluar malah pesan ini?

registry-disabled-00.jpg

Jika sudah begini, tool-tool lain yang memanipulasi registry juga tidak bisa dijalankan. Contohnya seperti TweakUI dari Microsoft.

tweak-ui-disabled-00.jpg

Kalau anda memiliki kewenangan sebagai administrator dan anda tidak pernah merasa menon-aktifkan Registry Editor, ada kemungkinan komputer anda terkena virus. Untuk mengaktifkan kembali Registry Editor, lakukan langkah-langkah berikut:

  • Jalankan gpedit.msc melalui dialog Run. Akan muncul window Group Policy.
  • Pilih menu Local Computer Policy \ User Configuration \ Administrative Templates \ System.
  • Double click pada item Prevent access to registry editing tools. Akan muncul window berikut:

group-policy-01.jpg

  • Klik pada pilihan Disabled. Klik tombol OK.

Sekarang coba jalankan lagi perintah regedit. Registry Editor (semestinya) akan muncul.